KEISTIMEWAAN BAWANG PUTIH SEBAGAI ANTISEPTIK

Bawang putih yang dikenal sebagai raja dari segala tanaman penyembuh adalah salah satu bahan pengobatan alami yang terbukti khasiatnya sebagai antiseptik yang kuat digunakan untuk mengobati berbagai macam infeksi sebelum ditemukannya antibiotik.
KEISTIMEWAAN BAWANG PUTIH SEBAGAI ANTISEPTIK 
Satu suing bawang putih rata-rata mengandung zat yang sama dengan seperlima dosis rata-rata penisilin.
Untuk mendapatkan khasiat lengkap bawang putih bagi kesehatan, kita biasakan untuk menambahkan sedikit bawang putih kedalam makanan sehari-hari. Dengan kebiasaan ini akan menjaga tubuh kita agar selalu kuat dan sehat.
Yang paling baik adalah bawang putih mentah, namun kekurangan bawang putih adalah bau dan rasanya yang menyengat. Hal ini tidak disukai banyak orang. Dengan memakan daun peterseli atau tarragon segar dapat membantu mengurangi napas yang berbau bawang putih.
Bawang putih yang ditumbuk memiliki rasa yang sangat kuat. Saat memasak, hindari memasak bawang putih hingga berwarna kecoklatan karena akan membuat rasa menjadi pahit. Tambahkan bawang putih pada makanan sebelum disajikan.
Untuk mengobati batuk disertai pilek yang harus dimakan kurang lebih 6 siung bawang putih segar tiap hari, jika tidak tahan dengan baud an rasanya, kapsul bawang putih yang tak berbau juga sudah tersedia ditoko kesehatan, diapotek, dan disupermarket yang dianjurkan mengkonsumsi 1-3 kapsul perhari.  
Bawang putih bersifat antibakteri dan antivirus, serta telah lama digunakan sebagai bahan pengobatan. Budak-budak mesir kuno selalu diberi makan bawang putih agar tetap kuat. Herbalis cina selalu menganjurkan untuk mengunyah bawang putih mentah agar tidak tertular batuk. Ahli kesehatan Yunani dan Romawi menunjuk bawang putih untuk mengobati infeksi saluran pernapasan atas.
Cara yang mudah dan cepat untuk menambahkan bawang putih kedalam menu makanan adalah dengan mengoleskan bagian dalam mangkuk salad dengan satu suing bawang putih segar sebelum memasukan daun-daunan salad.